Minggu, 31 Oktober 2010

HASIL EVALUASI PKM AI & GT 2010

Berdasarkan surat DIKTI No. 1712/D3/KM/2010 tentang Hasil Evaluasi PKM Artikel Ilmiah & Gagasan Tertulis 2010 telah terseleksi oleh pakar PKM untuk didanai sejumlah 322 judul untuk PKM-AI dan sejumlah 1112 judul untuk PKM-GT. Dari Universitas Setia Budi sebanyak 20 judul. Selamat kepada mahasiswa-mahasiwa Universetia Setia Budi. Semoga keberhasilan anda diikuti mahasiswa yang lain.
Pengumuman lengkap dapat dilihat klik disini!

TIM PIMNAS UNIVERSITAS SETIA BUDI 2010


USB. Dari 13 proposal PKM yang didanai tahun 2010, ada 1 proposal dari Universitas Setia Budi yang lolos ke PIMNAS ke XXIII tanggal 20-24 Juli di Universitas Mahasaraswati Denpasar Bali yaitu :

"Formulasi Tablet Ekstrak Daun Sirsak (Annona Muricata L) Sebagai Anti Kanker yang di Uji Secara In Vivo Pada Mencit".

Tim PIMNAS Universitas Setia Budi terdiri dari :

Agus Triyanto

12062043 A

Aminudin

12062048 A

Dian Kusuma P

12062081 A

Achsar Indiwan A

14082429 A

Asih Prihatina

14082449 A

dan Sunardi, S.Si., M.Si sebagai Dosen Pendamping.

Pemenang pada PIMNAS XXIII di Universitas Mahasaraswati Denpasar Bali dan memperoleh penghargaan Piala Bergilir “ADHIKARTA KERTAWIDYA” adalah : Universitas Gadjah Mada.






PENGHARGAAN DOSEN UNIVERSITAS SETIA BUDI

Pada acara PPSPP Universitas Setia Budi Tahun 2010 yang diadakan pada tanggal 23 September 2010, Rektor Universitas Setia Budi Ir. Surachmanto Hutomo, M.Sc. menyerahkan penghargaan kepada tiga orang dosen yaitu :
  1. Ir. Widyastuti, MT.
  2. Sunardi, S.Si., M.Si.
  3. Ilham Kuncahyo, M.Sc. Apt. (Diwakili oleh Jason Merari P, M.Si., Apt.)
Gambar foto dapat dilihat (Klik disini)

Penghargaan diberikan kepada ketiga dosen atas peran sertanya dalam memotivasi dan memajukan program penalaran pada bidang kemahasiswaan di Universitas Setia Budi antara lain :

  1. Pada PKM 2010 Universitas Setia Budi didanai 13 proposal yang terdiri 7 PKMK, 5 PKMP dan 1 PKMM.
  2. Pada PKM Artikel Ilmiah 2010 Universitas Setia Budi didanai 20 judul artikel ilmiah.
  3. Pada PMW(Program MahasiswaWirausaha) 2010 Universitas Setia Budi di danai 1 proposal.
Selamat dan sukses. Semoga Universitas Setia lebih baik di waktu yang akan datang.